Politik

Terkait Pelanggaran Pemilu, Massa Ampuh Gruduk Bawaslu Jambi


BERITA JAMBI – Terkait pelanggaran Pemilu beberapa waktu silam, Sekelompok massa yang mengatasnamakan Ampuh menggeruduk kantor Bawaslu Provinsi Jambi, siang ini, Senin (30/12/20).

Sembari menenteng sejumlah karton, mereka berorasi dengan suara lantang Di komandoi Hafiz Alatas, massa aksi menduduki markas Bawaslu demi menuntut keadilan.

Di ketahui, kedatangan mereka guna memprotes sejumlah kasus pelanggaran pemilu yang di tangani Bawaslu Kabupaten Merangin dan Muaro Jambi.

Baca Juga : Dari ASN di Merangin, Bawaslu Muaro Jambi Garap Al Haris Soal Kades

“Penghentian kasus pelanggaran di dua Bawaslu itu terkesan di paksakan. Mereka seolah mengabaikan bukti fakta yang terpampang kasat mata,”kata Hafiz.

Sementara itu, Hafiz mendesak Bawaslu Provinsi mengambil alih kasus tersebut.

“Kami juga minta DKPP untuk memonitoring kasus pelanggaran ini,”katanya.

Sementara itu, Sony Zainul menyebut penghentian kasus yang terkesan di paksakan itu menunjukkan sikap Bawaslu sebagai lembaga negara yang tidak profesional.

Lihat Video : Bupati dan Kapolres Panen Ikan di Desa Keranggan, Kecamatan Sekernan

“Fakta hukumnya jelas kok. Saksi ada. Kok langsung saja di hentikan. Kami jelas saja kecewa,”kata Sony.

Selain itu, Mantan anggota DPRD Kota Jambi itu mengaku heran dengan langkah Bawaslu. Ia lantas menyontohkan kasus di Merangin. Yang mulanya di klaim sudah di hentikan, tiba-tiba mendadak di buka kembali.

“Ini kok seperti main-main. Kemana Marwah Bawaslu,”tegasnya. (*)



Source link

Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

Ke Atas