COVID-19

Polres Batanghari Lakukan Kegiatan Bakti Sosial Peduli Covid 19 Terdepan


JAMBI Terdepan – Kepolisian Resor (Polres) Batanghari melakukan kegiatan bakti sosial dalam rangka Polri peduli Covid 19. Kali ini bantuan tersebut diberikan kepada warga Suku Anak Dalam (SAD) dibawah pimpinan temenggung Yusuf di Kecamatan Maro Sebo Ulu.

Kapolres Batanghari AKBP Heru Ekwanto melalui Kasubag Humas AKP Supradono mengatakan, bantuan tersebut diserahkan kepada 50 warga SAD yang terdiri dalam Enam kelompok.

“Iya, kita hari ini melaksanakan kegiatan bakti sosial dalam rangka Polri Peduli Covid 19. Kali ini kegiatan kita menyuntuh warga SAD yang terkena dampak Covid 19,” kata Kasubag Humas Polres Batanghari, AKP Supradono, Kamis (24/12/2020).

Dikatakan Supradono, kegiatan bakti sosial tersebut dilaksanakan di Pendopo Kantor Camat Maro Sebo Ulu yang dihadiri oleh pejabat Polres Batanghari dan Camat Maro Sebo Ulu serta Kapolsek Maro Sebo Ulu.

“Dengan adanya bantuan tersebut kita harapkan dapat meringkan beban saudara kita ditengah pendemi Covid 19 saat ini,” ujarnya.

Untuk diketahui kegiatan bakti sosial tersebut dihadiri oleh Kabag Sumda Kompol Sahril Amrullah, Kasat Sabhara Akp. Tavip b. zoebir. N, Kasat Binmas Iptu Anwar Saparudi, Kasat Intelkam Akp. Dastu. G, Kasi Propam Iptu M. Gatot.S, Kapolsek Maro Sebo Ulu Akp.Heri Triyanto, Camat Maro Sebo Ulu Budimansyah serta 50 Warga SAD. (riz)

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : Gugatan CE-Ratu ke MK Dinilai Sulit Menang, Butuh Bukti yang Kuat

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : Pantau Lalu Lintas, Kapolda Patroli Keliling Kota Jambi Pakai motor

Berita Jambiseru[dot]com Lainnya : Bocah yang Tenggelam di Batanghari Ditemukan 500 Meter dari Lokasi



Source link

Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

Ke Atas