Politik

KPU Tanjabbar Tetapkan Hasil Pleno, Paslon UAS- Hairan Suara Tertinggi


BERITA TANJABBAR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tanjabbar telah usai melaksanakan Rapat Pleno hasil rekapitulasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) tingkat Kabupaten tahun 2020, Kamis siang (17/12).

Ketua KPU Kabupaten Tanjabbar, Hairuddin saat di konfirmasi menyebutkan bahwa pelaksanaan berjalan aman dan lancar. Adapun hasil rekapitulasi yang di lakukan oleh KPU Tanjabbar, Paslon nomor 2, UAS-Hairan meraih hasil suara tertinggi.

Baca Juga : Ingatkan KPU Jaga Surat Suara, Kapolda Jambi : Takutnya Ada Sabotase

” Alhamdulillah pelaksanaan rekapitulasi untuk Bupati dan Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat. Sekitar pukul 11.30 wib kita sudah menyelesaikan tahapan pelaksanaan Pilkada,” Katanya.

Lihat Lainnya : Geger, Seorang Warga di Jambi Ditemukan Gantung Diri

Sementara itu, sebagaimana rapat pleno hasil rekapitulasi KPU Tanjabbar. Hasil suara untuk calon Bupati dan Wakil Bupati Tanjabbar, Paslon 1 Mulyani-Amin memperoleh suara sebanyak 51.837.

Sedangkan, untuk paslon 2 UAS- Hairan memperoleh suara sebanyak 67.434, sementara paslon 3 Muklis- Supardi memperoleh total suara sebanyak 31.501.

Lihat Video : Bupati dan Kapolres Panen Ikan di Desa Keranggan, Kecamatan Sekernan

Untuk hasil suara Gubernur dan Wakil Gubernur Jambi, suara terbanyak di peroleh oleh Pasangan Cek Endra- Ratu. Adapun peroleh suara yang diperoleh sebanyak 69.117 suara.

Kemudian, pasangan Fachrori- Syafril sebanyak 31.934 dan pasangan Haris- Sani memperoleh suara sebanyak 45.929 suara. (hry)



Source link

Klik untuk berkomentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Most Popular

Ke Atas